Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Voice Actress English untuk Sangonomiya Kokomi Ternyata Orang Indonesia Lho!

 

VA Sangonomiya Kokomi

Risa Mei, Pekerja Multitalenta dari Indonesia Ini Merupakan Orang Dibalik Suara Kokomi

Konichiwa mina san!

Ok kali ini saya ada kabar menarik nih seputar game Genshin Impact, yup game yang satu ini memang sering sekali diperbincangkan akhir-akhir ini.

Selain menawarkan gameplay yang menarik, Genshin Impact juga menyuguhkan jalan cerita yang enak untuk di ikuti, apalagi sudah terdapat dukungan banyak bahasa didalamnya.

So bisa dibilang mereka sudah memberikan effort yang sangat besar untuk fitur yang satu ini, semua dialog yang ada tidak hanya berupa tulisan semata, namun diucapkan secara langsung oleh para karakternya.

Para Seiyuu yang mereka gaet untuk mengisi suara karakter dari game ini juga idak sembarangan, mereka benar-benar memilih orang-orang yang tepat untuk setiap bahasanya.

Baru-baru ini ada kabar yang menarik seputar seiyuu dari karakter di game ini, yup ternyata ada orang Indonesia yang ikut menyuarakan karakter dalam game Genshin Impact ini.

Orang ini adalah Risa Mei, Pekerja Multitalenta ini sendiri berkesempatan untuk menjadi Voice Actress atau seiyuu dari Sangonomiya Kokomi dalam bahasa Inggris.

Dilansir dari cuitan twitternya, ia sangat berterima kasih pada semua orang yang mengucapkan selamat padanya, terlebih lagi pada orang-orang yang mengetahui kalau ia berasal dari Indonesia.

Buat yang masih belum tahu siapa itu Risa Mei, ia merupakan pekerja yang multitalenta, ya disini saya menyebutkan mutltitalenta karena ia berkecimpung di banyak hal.

Selain berkarir di dunia voice acting, ia juga merupakan penyanyi yang sangat mahir, selain itu ia juga bekerja di dunia motion capture.


Di atas merupakan salahs sau cover lagu yang ia unggah di channel youtube miliknya, ya cover Homura yang satu ini benar-benar berbeda bukan?

Dengan paduan musik orkestra dan suaranya yang bagus, cover Homura yang satu ini jadi sangat menonjol dibanding cover-cover yang lainnya.

Beralih ke karakternya sekarang yaitu Sangonomiya Kokomi, yup banyak yang menunggu-nunggu kedatangan karakter yang satu ini memang.

Selain memiliki penampilan yang imut, kemampuan yang dimilikinya juga tak bisa dianggap remeh, bagaimana tidak Kokomi bisa berjalan di atas air lho!

Dan ya seperti yang sudah dibilang oleh Risa Mei dalam cuitan twitter nya,  I wish for all Kokomi wanters to be Kokomi havers!! 

Semoga beruntung wahai kawan sepergachaan.

Paman Radon
Paman Radon Senyumin aja

Post a Comment for "Voice Actress English untuk Sangonomiya Kokomi Ternyata Orang Indonesia Lho!"